• Pelantikan Rektor IBI Kesatuan Periode Tahun 2021 – 2024

    • January 10, 2021
    • Posted By : Admin ibik
    • Comments Off on Pelantikan Rektor IBI Kesatuan Periode Tahun 2021 – 2024

    Sabtu, 9 Januari 2021, telah dilaksanakan acara Pelantikan dan Prosesi Serah Terima Jabatan Rektor IBI Kesatuan Bogor. Dengan diadakannya acara tersebut, akan dimulai masa kepemimpinan baru yang dipimpin oleh Prof. Dr. H. Moermahadi Soerja Djanegara, SE., MM., Ak., CA., CPA, CSFA.

    Acara pelantikan ini dimulai tepat pukul 9.00 WIB dan dimulai dengan Lagu Kebangsaan: Indonesia Raya. Acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan Yayasan tentang Pengangkatan Rektor IBI Kesatuan Periode 2021-2024 yang akan dibacakan oleh Prof. Dr. Maggy T. Suhartono, selaku Ketua Pengawas Yayasan Kesatuan.

    Setelah pembacaan Surat Keputusan Yayasan tentang Pengangkatan Rektor IBI Kesatuan Periode 2021-2024, acara dilanjutkan dengan pembacaan Sumpah Jabatan Rektor. Pengambilan Sumpah dilakukan oleh Prof. Dr. H. Moermahadi Soerja Djanegara, SE., MM., Ak., CA., CPA., CSFA selaku Rektor IBI Kesatuan periode 2021-2024 dan dipandu oleh Iwan, S.H.I sebagai Rohaniwan.

    Acara dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Pelantikan Rektor IBI Kesatuan periode 2021-2024, hadirin yang bertindak sebagai saksi adalah Ir. Tara Plutania selaku Sekretaris Yayasan Kesatuan, dan Prof. Dr. Bambang Pamungkas, Ak., MBA., CA., CIMBA., CPA (Aust), selaku Ketua Senat dan Guru Besar IBI Kesatuan. Penandatanganan Serah Terima Jabatan Rektor IBI Kesatuan ditandatangani oleh Rektor IBI Kesatuan sebelumnya, Dr. H. Iriyadi, Ak., M.Comm., CA.

    Setelah penandatanganan Berita Acara Pelantikan Rektor IBI Kesatuan periode 2021-2024, acara dilanjutkan dengan pemakaian kalung jabatan Rektor periode 2021-2024 dan penyerahan memori jabatan dari Rektor IBI Kesatuan Periode 2019-2020. Namun, sesuai dengan protokol kesehatan di era pandemi, Rektor IBI Kesatuan, Prof. Dr. H. Moermahadi Soerja Djanegara, SE., MM., Ak., CA., CPA, CSFA. menggunakan kalung jabatan rektornya secara mandiri / sendiri.

    Acara dilanjutkan foto bersama serta sambutan dari Rektor IBI Kesatuan periode sebelumnya, Dr. H. Iriyadi, Ak., M.Comm., CA., dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa sebagaimana telah dikemukakan dalam Laporan Pertanggungjawaban dan Memorandum Akhir Jabatan Rektor IBI Kesatuan Periode 2019-2020, memasuki tahun kedua IBI Kesatuan dari aspek Tri Dharma. Pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat menunjukan peningkatan, begitu juga kualitas SDM, mahasiswa baru dan lulusan, serta ketersediaan sarana dan prasarana. Beliau berharap semoga IBI Kesatuan menjadi perguruan tinggi yang lebih dapat berkontribusi memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Bogor, Jawa Barat dan juga menjadi perguruan tinggi yang diperhitungan di tingkat nasional maupun internasional.

    Setelah sambutan dari Rektor IBI Kesatuan periode sebelumnya, dilanjutkan penayangan video profil Prof. Dr. H. Moermahadi Soerja Djanegara, SE., MM., Ak., CA., CPA., CSFA serta sambutan Rektor IBI Kesatuan Periode 2021-2024, beliau menyampaikan bahwa tantangan utamanya saat ini adalah bagaimana menjaga kualitas pendidikan di masa pandemi ini, yang telah secara signifikan mengubah cara belajar yang sebelumnya kita lakukan setahun belakangan ini pertemuan tatap muka tidak pernah dilakukan. Dosen dan mahasiswa dipaksa untuk mengadopsi cara belajar online dengan cepat tanpa ada kesempatan untuk membiasakan diri terlebih dahulu.

    Sebagai rektor yang baru, salah satu program yang akan dilakukan beliau yaitu menciptakan bentuk sistem belajar yang paling ideal dan efektif. Kombinasi metode belajar online dan klasikal yang diterapkan di IBI Kesatuan yang akan paling banyak memberikan manfaat kepada para mahasiswa dan dosen. Beliau berharap segenap manajemen akan menjalin kemitraan dengan kampus lain, dunia industri, dan organisasi profesi untuk mewujudkan keberhasilan program pemerintah. Tantangan lain yang tidak kalah pentingnya yaitu menyiapkan para lulusan IBI Kesatuan yang siap bersaing di era revolusi industri 4.0. Otomatisasi dan digitalisasi sistem di setiap sendi kehidupan, akan mempengaruhi cara orang bekerja dan akan terjadi pergeseran kompetensi lulusan kerja.

    Sambutan dilanjutkan oleh Prof. Dr. Ir. Bungaran Saragih, M.Ec. selaku Pembina Yayasan Kesatuan yang akan disampaikan secara langsung via zoom, sambutan dari Prof. Dr. Uman Suherman, AS., M.Pd, selaku Kepala LLDIKTI Wilayah IV yang akan disampaikan secara langsung via zoom, sambutan dari Dr. Bima Arya Sugiarto selaku Walikota Bogor, serta sambutan dari Mochamad Ridwan Kamil, ST., M.Ud, selaku Gubernur Jawa Barat.

    Acara dilanjutkan dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Sudrajat, SE., M. Ak., Ak., CA. dan diakhiri dengan penutupan acara. Semoga Rektor IBI Kesatuan yang telah dilantik dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya untuk IBI Kesatuan kedepannya.

    Penulis: CC*